Dalam kesendirian ku
Terdiam dalam hening
Membayangkan dirimu
Yang hadir di sampingku
Kini ...
Keluh kesah hati
Yang ku nanti
Tak pernah ku dengar lagi
Dirimu yang jauh dari hidupku
Menjadikan diriku terbayang wajah cantikmu
Terbayang senyum manismu
Dan terbayang hati baikmu
Sejenak ku terdiam
Mengingat tingkah lakumu
Yang membuat hatiku tenang dan
menjadikan diriku
Seorang yang sangat berarti dihidupmu
Hari pertama aku berjumpa
Berdebar,tabur kasih
Berjalan menyusuri padang tandus
Seolah mimpi menjadi harapan
Akan hadirnya benih kuat nan subur
Tindak lanjut misteri yang menerpa
Mengikis hamparan semu, ingatan ku
Akankah sang rembulan datang menyerta
Saat lantunan syair puisi ku menyapa
Saat matahari senja menutup matanya
Saat pelangi indah tak menampakan dirinya atau
Saat aku terbangun dari kegelapan
Ku Berharap ....
Dapat trus melihat senyummu
Yang dapat menenggelamkan kesedihan
Ku Berharap ...
Dapat trus berada disampingmu
Hingga ku rasakan hangatnya pelukmu